Himpunan Mahasiswa Program Studi PG PAUD STKIP Modern Ngawi bekerja sama dengan seluruh Dosen PG PAUD STKIP Modern Ngawi dengan bangga mempersembahkan Prosiding Seminar Nasional dan Call For Paper bertemakan “Tantangan PAUD di Era New Normal”. Prosiding ini merupakan prosiding pembuka dari agenda rutin konferensi tahunan nasional yang diadakan dengan tema-tema relevan. Program ini mengundang narasumber utama untuk memberikan keynote speach dan para praktisi serta akademisi untuk memaparkan artikel hasil penelitian atau artikel non penelitian dengan tema terkait. Setiap artikel yang telah dipresentasikan kemudian dipublikasikan dalam bentuk prosiding ber-ISSN.
Dalam kegiatan prosiding ini, PG PAUD STKIP Modern Ngawi mengundang dua Keynote Speaker yakni Bapak Edy, SS, M.Pd (Perencana Ahli Muda Kemendikbud dan Pengiat Paranting) dan Bapak Dr. Ahmad Samawi M.Hum (Reviewer Jurnal PAUD Universitas Negeri Sugriwa). Selain itu kegiatan ini juga mengundang para praktisi dan akademisi yang bersedia memaparkan artikel ilmiahnya dengan ketentuan sub tema sebagaimana flyer di atas.
Selanjutnta, bagi para akademisi dan praktisi yang ingin berpartisipasi dikegiatan ini, silahkan klik link https://bit.ly/pendaftaranprosidingstimo untuk mengisi form pendaftaran baik sebagai peserta seminar maupun pemakalah. Untuk Info lebih lanjut silahkan hubungi kontak yang tertera dalam flyer.
